Emina My Favourite Things Lip Color Balm: Summer Queen & Library Queen
Saturday, April 01, 2017
Siapa yang belum pernah dengar tentang Emina? Merek kosmetik lokal yang langsung jadi hype saat launching, Bukan hanya karena strategi marketingnya yang luar biasa tepat menyasar kaum cewek dengan berbagai macam workshop oleh blogger-blogger terkenal dengan, desain kemasan produk yang super manis dan praktis, dan kualitas produk yang menurut para reviewer nggak asal-asalan. Tapi juga karena semua nilai plus di atas bisa diperoleh dari produk yang harganya cukup terjangkau.
Nah, sekarang gue mau mereview Emina My Favourite Things Lip Color Balm shade Summer Queen & Library Queen. Dua tinted lip balm ini gue dapat waktu menang salah satu giveaway Emina dulu. Sebenarnya ada kemasan kotaknya yang nggak sengaja kebuang pas bersih-bersih lemari. Duh!
Di tabung Emina My Favourite Things Lip Color Balm justru nggak ada informasi mengenai shade, daftar bahan yang digunakan, isi bersih produk, dan masa pakai produk. Hanya tertera merek dan nama produk. Informasi detail tentang produk hanya ada di kotaknya. Untungnya, varian shade tinted lip balm ini memiliki warna-warna yang cukup berbeda satu sama lain. Kecuali Picnic Queen dan Summer Queen. So, don't miss the box before remembering the lifetime of the product!
![]() |
Summer Queen & Library Queen |
Kualitas tabungnya menurut gue cukup bagus. Terbuat dari plastik yang ringan. Berukuran setinggi 10.8 cm dan memiliki diameter 1.7 cm, Emina My Favourite Things Lip Color Balm mempunyai ukuran yang sama dengan Wardah Exclusive Matte Lip Cream. Seperti layaknya, produk-produk bibir dengan tabung panjang, tinted lip balm ini menggunakan sistem putar untuk menaikkan stiknya dari dalam tabung. Putar di bagian dasar yang berwarna hitam.
![]() |
Ingat: Ini setelah penggunaan selama hampir 2 tahun. |
Oiya, satu hal lagi yang perlu diketahui. Stik Emina My Favourite Things Lip Color Balm tidak dapat diputar masuk ke dalam seutuhnya. Kecuali stiknya sudah memendek sampai setinggi mulut tabung. Kudu ekstra hati-hati waktu menutup tinted lip balm yang dibandrol seharga Rp 53.500,00 ini.
![]() |
Atas; Library Queen. Bawah: Summer Queen |
- Library Queen: soft peachy pink. Sangat wearable. Cocok dipakai sehari-hari. Bisa jadi salah satu pilihan MLBB juga, buat yang masih takut-takut pakai lipen.
- Summer Queen: bold bright orange. Warna orange super ngejreng yang menurut gue ada sedikit tone merahnya. Shade ini bikin wajah gue terlihat lebih terang. Nggak terlalu wearable tapi tetap gue pakai kapan pun gue mau hehe.. Kalau takut terlihat berlebihan, shade ini bisa digunakan untuk rias bibir bergradasi ala Korea. Pulas di bagian tengah untuk kesan bibir merona alami.
Mengutip deskripsi di situs Emina:
"Add color to suit your mood in only one stroke. Emina My Favorite Things Lip Color Balm moisturizes your lips in a fun way."
Emina My Favourite Things Lip Color Balm memiliki formula yang creamy dan lembab. Terasa lembut dan licin saat dipulas di bibir. Hasil akhir di bibir terlihat agak mengkilap. Dan walaupun pigmented, kurang rata menutup bibir, terutama shade Summer Queen. Setiap gue mencoba mengisi bagian yang tipis, ada guratan baru yang muncul. Memang nggak gue blot di tisu sih, karena menurut gue sama kayak buang-buang lipen *grin*. Trik lain yang biasa gue coba yaitu memulas hanya di bagian tengah bibir dan diratakan dengan ujung jari. Warnanya akan lebih halus dan lebih alami.
Daya tahan Emina My Favourite Things Lip Color Balm tidak lama. Di bagian dalam dan di sudut bibir terbilang cepat pudar, hanya satu jam tanpa makan dan minum. Sedangkan, di bagian lainnya bertahan sampai kurang lebih 3 jam saja, kalau tidak makan dan minum.
Pro:
+ Harga terjangkau
+ Harga terjangkau
+ Desain menggemaskan
+ Ringan dan halus di bibir
+ Awet
Kon:
- Kurang praktis. Stik tidak dapat diputar masuk ke dalam 100%.
- Kurang tahan lama di bibir
- Berbau wangi yang cukup kuat
- Isi bersih lebih sedikit
Beli lagi nggak ya? Netral. Belum kepikiran untuk beli lagi tapi juga tidak menutup kemungkinan. Mungkin kalau bisa mencoba sebelum membeli varian shade lainnya dan nemu warna yang cocok, gue akan beli.
Disclaimer:
*Semua produk milik gue pribadi, dibeli dengan keinginan sendiri.. No sponsorship in this post.
*Foto wajah diedit hanya untuk menghilangkan blemishes dan ketidaksempurnaan tekstur kulit. Bagian bibir (ketidaksempurnaan warna dan tekstur bibir) dan warna kulit tidak diubah.
*Semua produk milik gue pribadi, dibeli dengan keinginan sendiri.. No sponsorship in this post.
*Foto wajah diedit hanya untuk menghilangkan blemishes dan ketidaksempurnaan tekstur kulit. Bagian bibir (ketidaksempurnaan warna dan tekstur bibir) dan warna kulit tidak diubah.
0 comments