V LIVE Review: Matrimonial Chaos 1st Making Film

Thursday, October 11, 2018


Ada yang lagi nungguin drakor (baca: drama Korea) Matrimonial Chaos seperti MrsBuckwheat nggak? Drama terbaru Cha Tae Hyun dan Bae Doona ini kelihatannya sangat menyenangkan. Garis besar ceritanya sih familiar. Tapi deretan aktor utama yang mumpuni bikin MrsBuckwheat penasaran pengen nonton.

Is there anyone can't wait for K-drama (read: Korean drama) Matrimonial Chaos just like Mrs.Buckwheat? This Cha Tae Hyun and Bae Doona's latest drama looks really fun. The outline of the story is familiar. But a row of capable main actors made Mrs. Buckwheat curious to watch it.


Apalagi setelah menonton video liputan Matrimonial Chaos 1st Making Film di V LIVE. MrsBuckwheat semakin nggak sabar pengen segera nonton.

Especially after watching Matrimonial Chaos 1st Making Film on V LIVE. Mrs.Buckwheat was increasingly impatient to watch immediately.




Drama ini bercerita tentang Jo Seok-moo (Cha Tae-hyun), laki-laki keras kepala yang suka menyendiri. Berbeda dari sang suami, Kang Hwi-roo (Bae Doona) adalah wanita yang easygoing, optimis, dan manis. Sifat keduanya sangat bertolak belakang hingga Jo Seok-moo ingin bercerai dari istrinya. Sementara itu pasangan suami-istri lainnya, Jin Yoo-young (Lee El) dan Lee Jang-hyun (Son Seok-goo) tiba-tiba muncul di kehidupan mereka.

This drama tells the story of Jo Seok-moo (Cha Tae-hyun), a stubborn man who likes to be alone. Different from her husband, Kang Hwi-roo (Bae Doona) is an easygoing, optimistic and sweet woman. Their characters are so contradictory that Jo Seok-moo wants to divorce from his wife. Meanwhile, other couples, Jin Yoo-young (Lee El) and Lee Jang-hyun (Son Seok-goo) suddenly appeared in their lives.


Nama Cha Tae-Hyun jelas sudah tidak asing. Karena dia dan Won Bin adalah dua aktor Korea pertama yang gue tahu dan sukai. Dimulai dari film My Sassy Girl hingga Along With The Gods, bukti bahwa akting Cha Tae Hyun benar-benar bagus. Meskipun imejnya masih seputar laki-laki yang sabar, bandel, lucu, dan tidak berdaya.

Cha Tae-Hyun's name is definitely famous already. He started act a long time ago as he and Won Bin are the first two Korean actors I know and like. From the movie My Sassy Girl to Along with The Gods, proof that Cha Tae Hyun' is a great actor. Although the image is still around men who are patient, stubborn, funny, and helpless. 

Nama Bae Doona juga sudah tidak asing lagi tapi jujur saja, gue sepertinya belum pernah menonton satu pun drama atau filmnya. Yang pasti, Bae Doona punya daya tarik yang unik dan aura cool yang jarang dimiliki pemain film wanita lainnya.

Bae Doona's name is also familiar, but to be honest, I don't seem to have watched her drama or her movie. To be sure, Bae Doona has a unique appeal and cool vibe which are rarely owned by other female actors.

Lee El sendiri semakin dikenal dengan keragaman karakternya. Setiap dia memerankan sebuah karakter, gue sampai lupa bahwa itu Lee El. Saat menonton Hwayugi, gue sama sekali tidak melihat karakternya sebagai dewa di Goblin.

Lee El is increasingly known for her versatility. Every time she plays a character, I forget that it's her. When watching Hwayugi, I didn't see any trace of her character at Goblin at all.

Namun, ini pertama kalinya gue mendengar nama Son Seok-goo. Rupanya dia juga ada di drakor Mothers dan Suits. Hm.. Baru sadar. Ternyata dia berperan sebagai kekasih Go Sung-hee di Mothers. Wow! Penampilannya bisa beda banget di Matrimonial Chaos.

However, this is the first time I heard about Son Seok-goo. Apparently, he also played in Mothers and Suits. I just realized. It turned out that he acted as Go Sung-hee's lover in Mothers. Wow! His appearance is very different in Matrimonial Chaos.



Can't hardly wait to start watching this drama! It started on October 8, 2018 at KBS2. Every Monday and Tuesday at 22.00 KST. 





You Might Also Like

0 comments

Blogger Perempuan